Peran Granit dalam Membentuk Lanskap Kota di Indonesia
Selain dimanfaatkan untuk desain interior rumah dan bangunan, potensi peran granit dalam membentuk lanskap kota juga ternyata cukup besar, termasuk di Indonesia. Pasalnya, granit adalah material yang kokoh dan bisa digunakan baik untuk interior maupun eksterior.
Desain lanskap (landscape design) sendiri mengacu pada seni dan ilmu untuk merancang dan mengatur lingkungan luar ruangan. Jadi, lanskap kota atau urban landscape adalah bidang desain yang berfokus pada perencanaan dan pengembangan ruang eksterior di area kota.
Potensi Peran Granit dalam Membentuk Lanskap Kota
Meskipun masih belum terlalu umum diterapkan, namun granit sebenarnya bisa menjadi material yang potensial untuk diterapkan pada desain lanskap kota. Selain karena estetikanya yang mengesankan, material ini juga memiliki ketahanan atau durabilitas yang luar biasa.
Sebagai contoh, berikut ini beberapa contoh penerapan granit di area lanskap kota yang biasa diterapkan di Indonesia:
1. Monumen dan Patung
Potensi peran granit dalam membentuk lanskap kota yang pertama adalah dengan dimanfaatkan sebagai elemen dekoratif seperti monumen atau patung. Salah satu contohnya, di Indonesia terdapat Patung Dewi Kwan Im dari Pematang Siantar.
Dengan dimensi panjang 8.4 m, lebar 3.5 m, dan tinggi 22.8 m, patung tersebut ternyata terbuat dari batu granit, sehingga lebih tahan lama dan tampak menarik secara estetika.
Baca juga: Potensi dan Keunggulan Industri Granit di Indonesia
2. Lantai Trotoar
Di beberapa negara, granit sangat umum diaplikasikan sebagai material untuk lantai trotoar. Selain menambahkan sentuhan elegan, permukaan granit juga mudah dibersihkan, tahan gores, dan tahan lama, bahkan mampu bertahan dari cuaca ekstrim.
Dengan adanya berbagai pilihan warna, granit dapat menjadi material yang ideal untuk menciptakan trotoar yang berkesan dan nyaman bagi pejalan kaki.
3. Pembatas Jalan
Selain untuk lantai trotoar, granit juga bisa dimanfaatkan sebagai pembatas pinggiran jalan yang kuat. Batas jalan yang terbuat dari granit lebih tahan lama dibandingkan dengan yang terbuat dari beton.
Selain dari aspek daya tahan, granit juga dapat memberikan penampilan yang lebih dekoratif untuk membingkai jalan kota dengan elegan.
Baca juga: Keunggulan Penggunaan Granit dalam Arsitektur dan Desain Interior
Selain itu, masih banyak lagi potensi peran granit dalam membentuk lanskap kota, khususnya di Indonesia. Misalnya sebagai material untuk kolam, air mancur, taman, dan lain sebagainya. Apapun kebutuhan penggunaannya, dapatkan berbagai material granit tiles berkualitas terbaik dari Valentino Gress!