pilihan-desain-granit-yang-cocok-dipasang-di-ruang-makan

Pilihan Desain Granit yang Cocok Dipasang di Ruang Makan

Penggunaan lantai granit saat ini semakin tinggi, termasuk untuk pemasangan di ruang makan. Anda bisa memilih berbagai jenis granit yang cocok guna menciptakan suasana yang elegan dan nyaman.

 

Granit yang Cocok Dipasang di Ruang Makan

 

Inilah beberapa jenis granit yang cocok dipasang di ruang makan.

 

1. Granit Big Slab

 

Penggunaan big slab pada ruang makan adalah pilihan tepat. Dengan mengaplikasikan batuan big slab pada ruang makan Anda bisa membuat tampilan menjadi kontemporer dan elegan. Batu alam seperti marmer atau granit pada slab besar memberikan tampilan alami yang hangat dan indah. Ini bisa menciptakan atmosfer yang menyenangkan dalam ruang makan.

 

2. Granit Woods

 

Granit baltic brown juga merupakan pilihan yang menarik untuk ruang makan. Kombinasi warna coklat, hitam, dan abu-abu dengan butiran oval atau melingkar, membuat tampilan lantai dari granit ini menjadi lebih hangat. Jadi, Anda bisa menikmati makanan bersama keluarga dengan suasana lebih menyenangkan dan nyaman. Granit ini juga cocok dipadukan dengan perabotan dapur yang terbuat dari kayu, tampilannya menjadi lebih harmonis.

 

Baca juga: Granit yang Cocok Untuk Dapur

 

3. Marmer

 

Penggunaan marmer dalam ruang makan adalah pilihan yang cocok karena memberikan tampilan yang mewah dan elegan. bahkan dengan marmer pada ruang makan dapat menciptakan suasana istimewa. selain itu, Marmer juga mempunyai keunggulan yaitu tahan lama jika dirawat dengan baik, serta dapat mempertahankan keindahannya selama bertahun-tahun.

 

Selain itu, keberagaman warna, vena, dan pola yang dimiliki oleh marmer memungkinkan Anda untuk memilih yang sesuai dengan gaya dekorasi ruang makan Anda.

 

Salah satu jenis marmer valentino gress yang cocok digunakan pada ruang makan yaitu Carrara nero. Marmer Carrara Nero adalah varietas Carrara dengan latar belakang warna hitam dan vena putih atau abu-abu, memberikan tampilan kontras dan dramatis. Ini bisa menjadi pilihan menarik untuk menciptakan suasana elegan, mewah, dan berbeda dalam ruang makan Anda. Batuan ini adalah pilihan yang lebih cocok untuk ruang makan dengan estetika modern atau kontemporer.

 

4. Desain Stone

 

Stone atau porselen, seperti yang ditawarkan oleh perusahaan granit Valentino Gress, adalah pilihan yang sangat baik untuk ruang makan karena memiliki ketahanan yang tinggi terhadap goresan, noda, dan aus. Ini menjadikannya ideal untuk mengatasi tumpahan makanan dan pergerakan kursi yang sering terjadi dalam ruang makan.

 

Selain itu, ubin porselen merupakan granit terbaik yang sangat tahan lama, mampu mempertahankan keindahannya bertahun-tahun tanpa memudar atau mengalami keausan. Keunggulan lainnya adalah ketahanan terhadap perubahan suhu, sehingga cocok untuk ditempatkan di ruang makan yang berdekatan dengan dapur atau perapian.

 

5. Desain Connected Pattern

 

Batuan dengan desain connected pattern cocok digunakan pada ruang makan. Desain connected pattern ini bisa Anda dapatkan di Valentino gress dengan mengaplikasikan desain batuan ini pada ruang makan dapat menciptakan berbagai suasana tergantung pada pilihannya. Pola geometris sederhana seperti garis lurus memberikan tampilan modern dan kontemporer, sementara pola bata terhubung menciptakan nuansa rustik dan hangat.

 

Baca juga: Cara Mengatasi Pemasangan Granit yang Tidak Rata

 

Selain itu, pola ikat atau mosaik terhubung dapat memberikan kesan klasik dan elegan, sementara pola polka dot atau abstrak terhubung menciptakan suasana santai dan menyenangkan. Pola chevron atau zig zag memberikan tampilan dinamis dan berenergi, sementara eksperimen dengan pola abstrak bisa menciptakan ruang makan yang unik dan artistik. Namun, semua aja bisa Anda sesuaikan dengan gaya dekorasi interior rumah Anda.

Share :

Please wait ...
×
DESIGN
YOUR SPACE
×
floating-whatsappWHATSAPP